05 June 2009

Perang Dingin: India vs Pakistan

Perang dingin antara India vs Pakistan sudah berlangsung sejak kedua negara itu lepas dari koloni Inggris. Setelah saling memisahkan diri, kedua negara itu selalu bersaing dalam segala hal, dan paling mutakhir adalah perlombaan senjata Nuklir.


Bisa dibayangkan jika kedua negara yang mempunyai penduduk padat itu terlibat perang nuklir, hitungan pentagon yang dikutip New York Times, pernah mengatakan, sekali keduanya baku tembak rudal dalam skala penuh tak kurang dari 12 juta orang akan tewas dan 7 juta lainnya luka-luka!


Ini dia rudal-rudal andalan India: Prithvi I dengan jangkauan 200 km, Prithvi II jangkauanya 250 km, Agni II jangkauanya 2000 km dan Suriya jangkauannya 5000 km.

Dan ini adalah rudal-rudal andalan Pakistan: Haff III dengan jangkauan 300 km, Shaheen I jangkauanya 750 km, Ghauri II jangkauanya 2000 km, Shaheen II jangkauannya 2000 km dan Ghauri III jangkauannya 3000 km.

Wah serem juga ya jika kedua negara itu benar-benar terlibat perang, apa lagi kalo menggunakan hulu ledak nuklir, pyuh!

No comments:

Translate To :

English French German Spain Italian Dutch

Russian Portuguese Japanese Korean Arabic Chinese Simplified